Bahan:
1 ekor ikan kakap
2 sdm air jeruk nipis
1 sdt garam
2 sdm minyak goreng
3 siung bawang putih, cincang halus
1 liter air
2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
2 sdm cabai bubuk
1 sdm kaldu bubuk
3 sdm kecap ikan
2 batang daun bawang, potong 2 cm
100 gr lobak, iris seperti korek api
100 gr wortel, iris seperti korek api
3 lembar sawi, iris
25 gr suun, rendam
1 buah tahu sutera, potong-potong
Cara membuat:
- Bersihkan ikan dan lumuri dengan garam dan air jeruk nipis. Diamkan selama 15 menit, cuci kembali hingga bersih
- Panaskan minyak dan tumis bawang putih sampai harum. Tambahkan garam, merica, dan cabai bubuk. Tumis sampai matang
- Masukkan daun bawang, wortel, lobak, minyak ikan, dan air. Masak sampai wortel dan lobak agar empuk
- Masukkan ikan, tahu, sawi dan suun. Masak sampai ikan dan bahan lainnya matang
- Angkat dan sajikan